Rabu, 15 Maret 2017

9:29 Kisah Yunus



9:29 Kisah Yunus

Ingatlah kepada Yunus,
ketika ia berpaling dari kaumnya
dalam keadaan takut, marah, dan berputus asa,
karena kaumnya terus membantahnya
dan sebagian mereka ingin membunuhnya.

Maka ia lari dari ketetapan Tuhannya,
sedangkan ketetapan itu terus membuntutinya.

Ketika ia berada dalam sebuah perahu
yang tergoncang dalam badai,
pengundian menunjuk padanya,
padahal orang-orang di dalam perahu
melihat Yunus orang yang paling baik
lagi bijaksana diantara para penumpang lainnya.

Maka Yunus berkata:
“Sesungguhnya ini adalah tanda dari Tuhanku."
Loncatlah ia ke dalam laut meninggalkan perahu
seraya berserah kepada Tuhannya.

Ikan itu menelan Yunus kedalam perutnya,
selama tiga hari tiga malam
Yunus berada di dalam kegelapan perut ikan.

Sebagaimana masa Zakariya tidak berkata-kata,
selama itulah pula baginya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar